Header Ads

ad728
  • Penjelasan tentang SOP & K3

    PENGENALAN SOP & K3


    Assalamualaikum Wr.Wb.
    Pagi ini saya akan mengenalkan tentang SOP & K3 dalam dunia kerja.untuk lebih detailnya,kita lanjut saja.OK!
       

    1.Pengertian

    K3
    Kesehatan dan keselamatan kerja (K3) adalah bidang yang berhubungan dengan kesehatan, keselamatan, dan kesejahteraan manusia yang bekerja di sebuah institusi maupun industri. Tujuan K3 adalah untuk memelihara kesehatan dan keselamatan lingkungan kerja. K3 juga melindungi rekan kerja, keluarga pekerja, konsumen dan orang lain yang mungkin terpengaruh kondisi lingkungan kerja.

    SOP
    Standard Operating Procedures (SOP) adalah serangkaian instruksi kerja tertulis yang dibakukan (terdokumentasi) mengenai proses penyelenggaraan administrasi perusahaan bagaimana dan kapan harus dilakukan,dimana dan oleh siapa dilakukan.

    2.Manfaat dan Tujuan

    SOP :
    ▪ Mengurangi tingkat kesalahan dan kelalaian yang
    mungkin dilakukan oleh seorang pegawai dalam
    melaksanakan tugas.
    ▪ Meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelaksanaan
    tugas dan tanggung jawab individual pegawai dan
    organisasi secara keseluruhan.
    ▪ Membantu pegawai menjadi lebih mandiri dan tidak
    bergantung pada intervensi manajemen, sehingga
    akan mengurangi keterlibatan pimpinan dalam
    pelaksanaan proses sehari-hari.
    ▪ Meningkatkan kuantitas pelaksanaan tugas.
    ▪ Menciptakan ukuran standar kinerja yang akan
    memberikan pegawai cara konkrit untuk memperbaiki
    kinerja serta membantu mengevaluasi usaha yang
    telah dilakukan.
    ▪ Memastikan pelaksanaan tugas penyelenggaraan
    pemerintahan dapat berlangsung dalam berbagai
    situasi.
    ▪ Memberikan informasi mengenai kualifikasi kompetensi yang harus dikuasai oleh pegawai dalam
    melaksanakan tugasnya.
    ▪ Memberikan informasi dalam upaya peningkatan
    kompetensi pegawai.
    ▪ Memberikan informasi mengenai beban tugas yang
    ditanggung oleh seorang pegawai dalam melaksanakan
    tugasnya.

    K3 :

    ~Menjamin keselamatan operator dan orang lain
    ~Menjamin penggunaan peralatan aman dioperasikan
    ~menjamin proses produksi aman dan lancar

    3.Kesimpulan
    Dengan memahami SOP dan K3 kita dapat melakukan perkerjaan secara terstruktur dan aman yang sesuai dengan standard industri.

    Nah,sekian dulu penjelasan tentang SOP & K3 nya.apabila ada salah - salah kata saya mohon maaf. bye :)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728